Yuni Shara Soal Cantik & Operasi Plastik: Yang Penting Happy

Febryantino Nur Pratama - detikHot
Sabtu, 19 Jul 2025 13:01 WIB
Yuni Shara Foto: Febri/detikHOT
Jakarta -

Di usia 53 tahun, Yuni Shara masih tampil memikat dan selalu kelihatan segar. Banyak yang penasaran, apa sih rahasianya?

Tapi buat Yuni, cantik itu bukan cuma soal fisik atau perawatan mahal, semuanya balik lagi ke kenyamanan diri sendiri.

Waktu ditemui di Studio Trans TV, Jumat (18/7/2025), Yuni cerita soal pandangannya tentang kecantikan. Menurutnya, memang sih orang pertama kali biasanya menilai dari penampilan. Tapi setelah itu, fisik bukan lagi segalanya.

"Cantik itu awalnya pasti dari fisik ya, itu kesan pertama. Tapi lama-lama, itu bisa memudar atau malah bertambah, tergantung gimana kamu sebagai orang. Ada loh yang biasa aja, tapi pintar, enak diajak ngobrol, langsung keliatan keren," ujarnya santai.

Soal tren kecantikan, terutama operasi plastik yang makin lumrah di kalangan artis, Yuni juga punya pendapat sendiri. Ia melihat sekarang banyak yang terbuka melakukan facelift, bahkan di usia muda. Buatnya, itu bukan hal yang harus dipermasalahkan.

"Sekarang banyak yang facelift, padahal masih muda. Mungkin lagi tren ya. Kalau dulu-dulu kan kayaknya ditutupin. Sekarang malah kalau nggak oplas, kayaknya kurang keren," ujarnya sambil tersenyum.

Tapi Yuni nggak menghakimi siapa pun. Menurutnya, semua itu pilihan. Kalau bikin orang bahagia, ya sah-sah aja.

"Banyak yang ngelakuin dan mereka happy, ya nggak apa-apa juga," tambahnya.

Meski begitu, Yuni sendiri belum pernah menjalani operasi plastik. Alasannya sederhana, kulitnya keloid. Jadi kalau sampai operasi, ia justru khawatir hasilnya malah jadi masalah.

"Sampai sekarang saya belum berani. Kulit saya keloid, jadi bingung juga mau nyimpennya di mana," ucapnya jujur.

Sebagai gantinya, pelantun Desember Kelabu ini lebih pilih perawatan non-bedah. Misalnya pakai teknologi olijio buat mengencangkan kulit, dan sesekali botox.

"Terakhir pakai olijio, itu dari Desember sampai sekarang. Buat tightening aja. Kadang-kadang juga botox," ungkapnya.

Yuni juga percaya bahwa merawat diri, apapun bentuknya, adalah bentuk self-love, oterutama buat para artis yang masih aktif tampil di depan publik.

"Sebenernya itu bentuk memuliakan diri sendiri. Teman-teman yang masih di panggung pasti pengen tampil oke. Kalau tampil jelek nanti malah dikomentarin," tutupnya dengan senyum.



Simak Video "Video Kebiasaan Yuni Shara Agar Tetap Sehat dan Bugar di Usia 53 Tahun"

(fbr/nu2)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork