Jelang Putusan
Suami Ira Maya Sopha Ngotot Tak Mau Cerai
Selasa, 26 Des 2006 12:00 WIB

Jakarta - Menjelang akhir persidangan cerainya, suami Ira Maya Sopha, Arianto tetap keukeuh pada keputusannya, tak mau cerai. Menurut Ari, segala perselisihan yang terjadi antara ia dengan Ira adalah hal yang biasa dalam kehidupan berumah tangga.Jika tak ada aral melintang, Ira dan Ari bisa menerima keputusan akhir atas nasib rumah tangga mereka pada 9 Januari 2007. Saat itu Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan akan membuat keputusan apakah Ari-Ira resmi cerai atau justru batal.Ditemui usai menghadiri sidang dengan agenda pembacaan kesimpulan, kuasa hukum Ira, Ferry Firman tampak optimis Majelis Hakim akan mengabulkan gugatan kliennya. "Kita berharap dalil-dalil yang kita ajukan dikabulkan," ujar Ferry di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (26/12/2006).Ferry juga optimis Ira akan mendapat hak pengasuhan anak. Pengacara yang berkantor di kawasan Jl. Pangeran Antasari itu beralasan sesuai dengan undang-undang, jika pasangan suami-istri bercerai maka hak pengasuhan anak yang masih di bawah umur, jatuh ke tangan ibu.Sementara itu pihak Ari ternyata tak mau pasrah begitu saja dengan keinginan Ira yang ingin mendapatkan hak asuh anak. Dijelaskan pengacara Ari, F. Rudi Finantha, jika sampai kliennya berpisah dari Ira, ia juga ingin anak-anak diasuh olehnya."Dengan alasan-alasan tertentu yang tidak perlu dikonsumsi publik, kami juga minta hak asuh," ujar Rudi.Dari hasil pernikahan selama 12 tahun, Ari-Ira dikaruniai empat orang anak yaitu, Callista, Devara, Kayla dan Raffa. Callista (13 tahun) yang sudah cukup umur, pada sidang Selasa (19/12/2006) lalu memutuskan untuk diasuh ibunya. Nasib Devara, Kayla dan Raffa akan ditentukan berbarengan dengan sidang putusan 9 Januari 2007. (eny/dit)