Denada Aktif Olahraga Sejak Kecil, Senang Ada Tempat Kebugaran yang Instagramable

Denada Aktif Olahraga Sejak Kecil, Senang Ada Tempat Kebugaran yang Instagramable

Mauludi Rismoyo - detikHot
Selasa, 20 Feb 2024 13:56 WIB
denada
Denada Aktif Olahraga Sejak Kecil, Senang Ada Tempat Kebugaran yang Instagramable. (Foto: Mauludi Rismoyo)
Jakarta -

Memasuki usia yang kini tak lagi muda, sosok penyanyi Denada masih mempesona. Hal itu terlihat dari kebugaran tubuhnya.

Kepada detikcom, Denada menyebut olahraga berpengaruh kepada penampilannya. Selain perawatan kecantikan juga.

Wanita yang 3 tahun ke belakang aktif sebagai instruktur zumba itu bahkan bisa olahraga sampai 5 kali seminggu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku dari 2020 sudah resmi jadi instruktur zumba tersertifikasi, jadi seminggu olahraga bisa 3-5 kali," ujar Denada saat ditemui di kawasan BSD, Tangerang, kemarin.

"Olahraga tuh akrab banget sama aku, karena papa dulu punya sasana tinju dan gulat, jadi dari kecil aktif olahraga," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Perihal asupan, single parent satu anak itu tak begitu punya menu diet yang ketat. Ia sesekali masih cheating.

"Aku bukan orang yang strict banget, tetap kok makan donat gitu. Tapi prinsipku tiap hari mayoritas harus makan sehat," tuturnya.

Tak hanya zumba, rapper sekaligus DJ yang aktif bergerak kala tampil di panggung ini sebut punya porsi olahraga lain. Menilik profesinya, Denada juga aktif pergi ke gym untuk berlatih core muscle miliknya demi terus tetap bugar.

"Aku juga perlu strength training, biasa nge-gym sama coach pribadiku dengan menu latihan yang disesuaikan," kata Denada.

Menghadiri grand opening Starfit cabang Aeon Mall BSD, ia menyebut gym ini menjadi salah satu favoritnya. Punya tatanan lebih modern dan alat yang lengkap menjadi alasan dari pelantun Pitik Gemoy satu itu.

"Beda banget dari zaman dulu aku nge-gym. Ini benar-benar nyaman, lengkap, dan instagramable banget," tuturnya.

Andy Darius selaku Direktur Starfit pun mengakui hal itu menjadi salah satu alasannya untuk bisa menggaet generasi muda.

"Konsep kita yang futuristik mega gym ini dilengkapi fasilitas dan service yang terbaik jadi salah nilai jual kita," ujar Andy Darius P.

"Harapannya, ini bisa berdampak positif bagi orang-orang sekitar apalagi anak muda untuk bisa punya lifestyle positif," pungkasnya.




(mau/wes)

Hide Ads