Nadin Amizah Minta Tak Pakai Kata Seksual di Kasusnya, tapi Menyebutnya Ini

Nadin Amizah Minta Tak Pakai Kata Seksual di Kasusnya, tapi Menyebutnya Ini

prih prawesti febriani - detikHot
Selasa, 26 Sep 2023 11:01 WIB
Nadin Amizah saat Main Stage bersama detikHot
Nadin Amizah saat ditemui di kawasan Jakarta. Foto: Muhammad Ridho
Jakarta -

Penyanyi Nadin Amizah buka suara lewat Instagram Storiesnya mengenai kejadian kurang mengenakan yang terjadi padanya. Ia meminta kepada semua pihak untuk tidak memakai kata seksual dalam kasusnya ini.

"Sekali lagi saya merasa tidak ada pelecehan seksual minimal dengan kesengajaan yang terjadi tadi malam," jelas Nadin Amizah dalam Instagram Stories miliknya yang dilihat detikcom, Selasa (26/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nadin Amizah meminta kepada semuanya untuk mengalihkan kata seksual dalam kasusnya ini.

"Jadi mari kita alihkan pembicaraannya ke arah: bagian manapun, tidak ada orang yang boleh menyentuhnya tanpa izin," terangnya lagi.

ADVERTISEMENT

Nadin Amizah juga menjelaskan ini adalah sesuatu yang berbeda antara kasusnya dengan pelecehan seksual. Tapi Nadin menegaskan masalah ini tidak kalah pentingnya dengan bagian tubuh orang yang tidak boleh seenaknya disentuh.

"Tapi ini tidak kalah pentingnya bahwa tidak ada orang yang pantas disentuh, dilecehkan secara seksual maupun tidak tanpa persetujuan," jelasnya lagi.

Nadin Amizah juga mengatakan bahwa ingin sekali membuka diskusi mengenai hal ini.

"Kita butuh diskusi, butuh sesuatu yang powerfull untuk menyuarakan perihal ini karena kayaknya hal ini belum lumrah deh dibicarakan di Indonesia tapi lumrah terjadi," tuturnya lagi.

detikcom sudah berupaya menghubungi Nadin Amizah mengenai hal ini tapi belum mendapatkan respons dari yang bersangkutan.




(wes/pus)

Hide Ads