Cerita Bryan Domani Jadi Pecinta Petai karena Nenek

Cerita Bryan Domani Jadi Pecinta Petai karena Nenek

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Senin, 15 Mei 2023 06:30 WIB
Bryan Domani
Bryan Domani Foto: Instagram @bryandomani_bd_
Jakarta -

Bryan Domani merupakan aktor muda blasteran Jerman-Indonesia. Meskipun demikian, siapa sangka jika makanan favoritnya merupakan pete.

"Gue cinta banget sama pete," ungkap Bryan Domani saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (14/5/2023).

Bahkan dalam acara tersebut, kakak Megan Domani itu mencari-cari makanan yang ada petai-nya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini aja mau makan nasi bakar cumi gua maunya yang ada petenya," tutur Bryan Domani.

Kemudian, ia menceritakan bagaimana awal mula menyukai petai. Ternyata, semua itu karena sang nenek yang meminta Bryan Domani kecil untuk mencoba.

ADVERTISEMENT

"Awalnya aku dibercandain sama nenek aku, disuruh coba terus aku ternyata malah suka," terang Bryan Domani.

Bahkan, pemeran dalam film Virgo and the Sparkling itu tahu cara menghilangkan bau mulut karena petai dengan cepat.

"Udah lama dari enam tahun udah suka malah aku tahu bagaimana hilangin baunya jadi kalau ketemu kalian semua aman," jelasnya.

Kemudian, dia mengungkapkan bagaimana cara menghilangkan bau mulut setelah makan petai.

"Jadi aku dikasih tahu kalau habis makan pete makan timun mentah terus kalau bisa makanan yang ada vitamin C entah itu jeruk atau apapun," pungkasnya.




(ahs/nu2)

Hide Ads