Konser Tunggal Iwan Fals Berbalut Adat Melayu
Kamis, 10 Agu 2006 04:56 WIB
Pekanbaru - Iwan Fals melakukan konser tunggalnya yang diadakan di komplek Badar Serai, Pekanbaru, Rabu (9/8/2006) yang merupakan eks pelaksaan MTQ nasional. Konser tanpa sponsor ini dalam rangka ulang tahun Riau ke 49 tahun.Iwan Fals tampil dihadapan puluhan ribu penonton dengan memakai baju melayu berwarna hijau muda dan dibalut dengan kain setinggi lutut, mengenakan lengan panjang, celana panjang dan kainnya berwarna warni. Penampilan ini terbilang berbeda dari sebelumnya pada Minggu 6 Agustus. Iwan saat itu hanya tampil dengan memakai kaos oblong berwarna hitam.Dengan tampilnya Iwan dengan baju melayu ini, dia tampak lebih dingin dari biasanya, tidak terlihat dengan gaya yang sedikit ngerock. Beberapa lagu yang dia nyanyikan di antaranya Bunga Trotoar, Aku Menunggu Seorang Kekasih dan Bento yang sudah ditunggu-tunggu penonton. Pada lagu ke empat Iwan Fals sendiri dalam sela lagunya sempat mengucapkanselamat ulang tahun pd provinsi Riau. "Murah rezeki, panjang umur dan sukses Pemerintah Riau," teriak dia disambut meriah oleh para Oi (fans Iwan Fals). Iwan juga mengucapkan terimah kasih kepada Gubernur Riau Rusli Zainal dan Menteri Kehutanan MS Kaban yang sedang menikmati konsernya. Konser tunggal ini sempat diwarnai hujan gerimis selama setengah jam. Namun para Oi tidak terpengaruh untuk beranjak dari tempatnya. (wiq/)