Arya Saloka Buka Suara soal Jarang Posting Foto Keluarga

ADVERTISEMENT

Arya Saloka Buka Suara soal Jarang Posting Foto Keluarga

prih prawesti febriani - detikHot
Jumat, 16 Des 2022 14:00 WIB
Puri Anne Istri Arya Saloka
Foto: Instagram @putriannesalokaa
Jakarta -

Isu perceraian Arya Saloka dan Putri Anne semakin kencang berembus. detikHOT sudah mencoba mencari kebenaran kabar tersebut tapi sampai saat ini, belum diketahui kebenarannya.

Di salah satu Pengadilan Agama di Jakarta, tidak tertera nama kedua pasangan itu. Unggahan di Instagram milik Arya Saloka dan Putri Anne juga menjadi sorotan.

Instagram Arya Saloka juga memperlihatkan hanya ada lima foto di dalamnya. Arya Saloka membeberkan mengapa jarang memposting foto kebersamaan dengan Putri Anne.

"Saya itu Instagram nggak cuma dipegang sendiri. Ada manajemen yang pegang juga. Jadi buat kalau sewaktu-waktu butuh posting apa gitu," terang Arya Saloka dalam Channel YouTube Kejaksaan Republik Indonesia dilihat detikcom, Jumat (16/12/2022).

"Saya juga jarang buka-buka. Bukan nggak ada waktu ya. Waktu sih ada, cuma nggak mau saja," sambung Arya Saloka.

Arya Saloka mengatakan tidak perlu mengumbar kebersamaannya dengan keluarga.

"Ngapain ditunjukin ke orang? Memangnya butuh pengakuan apa?," tutur Arya Saloka.

"Perilaku kita bisa berubah dengan membaca hal-hal seperti itu lo. Makanya daripada perilaku kita berubah, mending nggak usah dibuka," ungkap Arya Saloka.

Lantas bagaimana dengan komentar netizen yang sering memberikan tulisan negatif tentangnya?

"Kalau bisa tahan sih nggak apa-apa. Kan terkadang bisa nggak tahan juga," tutup Arya Saloka.



Simak Video "Kisah Inspiratif Yanus Putrada, Hair Stylist Langganan Artis"
[Gambas:Video 20detik]
(wes/tia)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT