Armand Maulana Sempat Pikir Thomas Marah ke Ahmad Dhani saat Banting Bass

ADVERTISEMENT

Armand Maulana Sempat Pikir Thomas Marah ke Ahmad Dhani saat Banting Bass

prih prawesti febriani - detikHot
Selasa, 20 Sep 2022 10:13 WIB
Thomas GIGI bertemu dengan Ahmad Dhani.
Foto: YouTube
Jakarta -

Aksi Thomas Ramdhan membanting bass saat manggung dengan Ahmad Dhani menjadi sorotan netizen. Netizen menduga jika Thomas marah dan kesal dengan Ahmad Dhani.

Tapi tahukah kamu ternyata Armand Maulana juga sempat mengira Thomas Ramdhan marah sungguhan dengan Ahmad Dhani.

"Jadi banyak tuh netizen yang mengira kalau Thomas berantem dan marah dengan Dhani," ungkap salah satu kameramen dalam Channel YouTube Ahmad Dhani dilihat detikcom, Selasa (20/9/2022).

"Jangankan orang awam atau netizen ya, kita saja yang temenan ngiranya dia beneran marah," tutur Armand Maulana.

Pengakuan itu membuat Thomas tertawa. Ia menjelaskan sama sekali tidak ada masalah apa pun dengan Ahmad Dhani.

"Nggak, nggak (nggak ada masalah)," terang Thomas dalam kesempatan yang sama.

"Tapi beneran sih banyak yang mengira itu marah beneran. Soalnya Thomas juga nggak ngomong sama kita setelah kejadian itu," kata Armand Maulana.

"Ini nih ini," ungkap Ahmad Dhani.

"Tapi beneran deh banyak itu yang mengira marah beneran soalnya adegannya memang seperti beneran gitu," jelas Armand Maulana.

Thomas Ramdhan yang mendengar pernyataan itu tertawa. Ia mengatakan sama sekali tidak ada masalah dengan Ahmad Dhani.

"Beneran nggak ada, ini nih guys yang bikin semuanya geger," ungkap Thomas seraya menunjuk kameramen Ahmad Dhani.

Thomas menjelaskan soal mengapa sampai membanting bass kala itu.

"Jadi waktu itu gue janjian sama Rendy dan gue lupa kalau ternyata kabel gue pendek gitu lo. Nyangkut," katanya lagi.

Thomas tidak mau melanjutkan perbincangan dengan Ahmad Dhani. Ia menuturkan jika nanti ada yang menanyakan hal penting saja akan dijawab.

"Nanti deh kalau ada yang nanya penting-penting dijawab lagi, thank you, Dhan," tutur Thomas.

Simak Video 'Alasan Thomas Ramdhan Banting Bass saat Manggung dengan Ahmad Dhani':

[Gambas:Video 20detik]



(wes/dal)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT