Camel Petir mendadak singgung artis yang tak ada karya, tapi kehidupan mentereng. Sang pedangdut heran cuan mereka datang dari mana.
Hal itu Camel Petir tuangkan di Instagram Stories. Tak diketahui pelantun Cuma Kamu Cin itu menyindir siapa.
"Suka bingung deh dengan sebutan artis, tapi belom pernah liat karya nya, malah yang ada kasus demi kasus yang terlihat. Kehidupan mentereng, jalan jalan ke LN, penuh dengan barang branded penasaran deh dari mana cuan nya," tulis Camel.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak cukup di situ, Camel Petir mendadak membahas soal kasus pengacara dengan artis yang dituding menipu. Ia kembali mengutarakan kebingungan gegara public figur punya penghasilan fantastis.
"Baru baru ini ada kasus penipuan dengan lawyer yang lagi viral. Kata nya si artis menipu si lawyer sampe milliyaran untuk membeli tas kotak kuning dan gimmick lainnya. wow fantastic ya cari cuan nya, dengan modal cantik dan mulus manis bisa dapet em em an," ujar Camel.
Lebih lanjut, Camel Petir mendukung pengacara yang tengah berkasus dengan artis.
"Aku mendukung abang lawyer wiro sableng untuk berantas mafia artis yang seperti ini. no settingan, no halu, maju terus bang," tutur Camel.
Lalu Camel Petir membongkar sebuah keburukan artis yang kehidupannya glamor. Ia miris ada orang yang terlihat elegan di depan layar, tapi ada sifat jelek di belakang.
"Terkait berita si artis yang dilaporkan karna kasus penggelapan dan penipuan, ternyata di balik kehidupannya yang glamour dan bijak seperti malaikat, ada kejelekan yang dilakukan kepada para pekerja ART juga supir nya yang tidak pernah digaji atau diberikan hak nya berbulan2. Duh tsay harus balance dong hidup jangan terlihat baik di depan, nyatanya beda di kehidupan asli, jangan bikin citra artis jadi jelek," kata Camel.
(mau/pus)