Caisar Aditya disebut sudah punya gandengan baru. Padahal ia belum resmi bercerai secara hukum dengan Almaratu Intan.
Sementara itu, bagaimana kehidupan Almaratu Intan usai pisah dengan Caisar Aditya? Di Instagram, ia kerap memperlihatkan DM dari netizen yang mengajaknya untuk menikah.
Kepada detikcom, Almaratu Intan mengakui diajak banyak orang untuk segera membuka lembaran baru. Ia merespons soal hal tersebut dengan rasa syukur.
"Alhamdulillah," ujar Almaratu.
Namun, Almaratu Intan tak mau buru-buru menikah lagi. Ia masih ingin menikmati kehidupannya saat ini.
"Belum kepikiran nikah lagi. Masih pengin sendiri dulu, jalanin usaha insyaallah," tutur Almaratu.
Almaratu Intan menyerahkan soal pasangan ke Tuhan.
"Perihal jodoh, biar Allah saja yang mengatur," kata Almaratu.
(mau/pus)