Pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Veerhag di Depan Mata

Pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Veerhag di Depan Mata

Desi Puspasari - detikHot
Kamis, 21 Okt 2021 19:18 WIB
Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag
Pernikahan Jessica Iskandar dan Vincent Veerhag di Depan Mata (Foto: Dok. Instagram @inijedar)
Jakarta -

Jessica Iskandar dan Vincent Veerhag sepertinya sudah makin serius untuk melangkah ke pernikahan. Kini, keduanya sudah mempersiapkan pernikahan.

Terlihat dari unggahan terbaru Jessica Iskandar, dia memperlihatkan pas foto untuk berkas pernikahan.

"Calon pengantin," tulis Jessica Iskandar dilihat, Kamis (21/10/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tuhan, terima kasih Engkau sudah mengiringi langkah kami sampai hari ini dan terus sampai selama-lamanya. God is good! Amin," tulis Jessica Iskandar.Jessica Iskandar berterima kasih telah dipertemukan dengan sosok Vincet Veerhag. Dia pun berharap bisa terus bersama dengan Vincent Veerhag dalam lindungan Sang Pencipta.

Ditemui beberapa waktu lalu di Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Jessica Iskandar memang sangat hati-hari soal rencana pernikahannya.

ADVERTISEMENT

"Kan memang harus hati-hati, semakin waktu semakin belajar itu sudah pasti," kata Jessica Iskandar.

"Sebenarnya proses kita (kenalan dan pendekatan) dibilang sebentar juga nggak, dibilang lama juga nggak. Ehm, tapi mungkin karena kita sudah sama-sama dewasa, sama-sama matang, bisa memutuskan, dari awal Vincent memang sudah jadi teman aku juga," jelasnya.

[Gambas:Instagram]



Akan tetapi, saat itu Jessica Iskandar masih merahasiakan kapan pernikahannya dengan Vincent Veerhag akan dilangsungkan. Saat ini, Vincent Veerhag juga sudah berada di Jakarta bersama Jessica Iskandar.

"Belum tahu (nikah di Bali atau Jakarta) doakan saja yang terbaik. Kalau itu kita masih bicarakan. Aku dan Vincent minta doanya," jawab Jessica Iskandar.

Untuk pernikahannya dengan Vincent Veerhag, Jessica Iskandar memang ingin lebin intimate.

"Aku penginnya lebih intimate saja yang sakral," kata Jessica Iskandar soal rencana pernikahannya.

(pus/dar)

Hide Ads