Met Gala menjadi acara tahunan yang selalu dihadiri oleh selebriti dan aktris papan atas dari seluruh dunia. Mereka pun selalu mempersiapkan penampilan paling beda di ajang yang dianggap seperti layaknya Oscar di dunia fashion itu.
Mulai dari Lady Gaga, Rihanna hingga keluarga Kardashian kerap menjadi langganan Met Gala dan selalu menjadi sorotan. Kylie Jenner, Kendal hingga Kim tak pernah gagal untuk menampilkan busana yang membuat orang memandangnya.
Namun sayangnya tak semua Kardashian yang dapat hadir di sana, Kourtney dan Khloe Kardashian masih menantikan undangan ataupun izin dari sang pemilik acara yakni Anna Wintour.
Dilansir dari Mirror disebutkan jika sempat ada rumor yang menyebutkan jika Khloe tak pernah diizinkan untuk hadir di acara tersebut. Mereka menuliskan jika Anna Wintour menganggap Khloe sebagai selebriti kelas C.
Meski begitu keduanya pun selalu memberikan dukungan bagi saudarinya tersebut dan selalu bermimpi bisa ada di sana bersama mereka.
"Serius aku benar-benar terpesona dengan penampilan saudariku malam ini!! Aku bermimpi bisa (bersama) mereka," cuit Khloe pada Met Gala 2019 lalu.
Khloe bisa saja menghadiri acara tersebut jika ia memiliki seorang kekasih yang berpengaruh di bidang fashion atau setidaknya selebriti kelas A, seperti yang dilakukan oleh Kim Kardashian.
Kim baru bisa hadir di Met Gala pada 2013 setelah berkencan dengan Kanye West, bahkan dalam acara tersebut ia hanya menjadi pendampingnya saja dan tak ada namanya di daftar undangan.
![]() |
"Aku mendampingi Kanye dan sangat gugup! Aku tak tahu apakah ada orang yang menginginkan aku ada di sini. Aku memulas bibirku sendiri dan warna nya kurang bagus. Aku pun pulang ke rumah dan menangis karena merasa tak pede dengan penampilanku itu," ungkapnya kala itu.
Dalam acara tersebut Kim memakai gaun dari Givenchy bermotifkan bunga. Kim tengah hamil North kala itu dan kandungannya sudah sangat besar.
Simak Video "Curhat Khloe Kardashian Usai Jalani Operasi Tumor di Wajah"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/pus)