Rian d'Masiv Ungkap Kronologi Meninggalnya Ibu Mertua

Rian d'Masiv Ungkap Kronologi Meninggalnya Ibu Mertua

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Kamis, 29 Jul 2021 14:38 WIB
Rian DMasiv
Rian d'Masiv Ungkap Kronologi Meninggalnya Ibu Mertua. (Foto: Instagram: @rianekkypradipta)
Jakarta -

Rian d'Masiv masih berduka atas meninggalnya sang ibu mertua, Minul Sutaryanti. Menurut Rian, ibu dari istrinya itu sempat sakit diabetes dan jantung.

Rian d'Masiv juga memastikan ibu mertuanya meninggal bukan karena COVID-19. Sehingga proses pemakamannya, lanjutnya, dilakukan secara normal.

"Memang dua tahun ini sakit diabetes. Ada komplikasi jantung juga. Terus diperiksa dokter sana bukan karena COVID-19. Jadi prosesinya (pemakaman) diperbolehkan normal, biasa," ujar Rian d'Masiv saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, kondisi sang ibu, kata istri Rian, Ayu, sebelumnya sudah tak baik sejak Januari 2021. Bahkan Rian dan istri sempat rajin membawa ibunya cek ke dokter sebelum meninggal dunia.

"Dari Januari kita sudah intens tiap hari ke rumah sakit untuk berobat jantung dari bulan Januari, Februari, Maret, April sampai Mei. Nah setelah Mei kita agak mikir mau ke rumah sakit, karena ada PKKM kita setop dulu, berhenti deh," beber Ayu.

ADVERTISEMENT

Rian d'Masiv juga mengatakan sang ibu mertuanya sempat berteriak beberapa kali sebelum pergi. Namun saat dibawa ke rumah sakit, sang ibu sudah meninggal dunia.

"Jadi kemarin datang ke rumah, terus dari jam 11 sampai 5 sore akhirnya kayak teriak. Teriaknya tapi nggak kencang, kayak mengaung gitu. Mungkin itu yang disebut sakaratul maut. Itu baru terjadi beberapa kali. Jadi jam 5 sore sempat tenang sampai jam 6. Begitu lagi kedua, terus akhirnya aku bilang ke Ayu, mama bawa ke dokter saja ke rumah sakit. Kita bawa, teriak lagi," beber Rian.

Memang Rian d'Masiv sempat ada perasaan tak enak. Terlebih lagi saat ibunya dipapah ternyata begitu berat, meski dibantu oleh empat orang.

"Tapi yang kali ini pas kita papah itu agak berat, terus tiba-tiba jatuh. Padahal yang ngangkat empat orang, tapi nggak kuat. Sampai akhirnya kita masukkan ke mobil hanya dalam waktu berapa menit langsung diam dan sepertinya itu sudah nggak ada," pungkasnya.

Lihat juga video 'Ibunda Amanda Manopo Idap Penyakit Komplikasi':

[Gambas:Video 20detik]



(fbr/mau)

Hide Ads