Kabar Gisel Bakal Ditahan, Ini Jawaban Pengacara

Kabar Gisel Bakal Ditahan, Ini Jawaban Pengacara

Hanif Hawari - detikHot
Rabu, 30 Des 2020 14:06 WIB
Gisel dan Wijin saat ditemui di kawasan Trans TV.
Pengacara jawab kabar Gisel segera ditahan. Foto: Palevi S/detikFoto
Jakarta -

Artis Gisella Anastasia menjadi tersangka dalam kasus video syur. Ia disangkakan pasal pornografi oleh pihak kepolisian.

Pengacara Gisella Anastasia, Sandy Arifin, akhirnya buka suara mengenai hal tersebut. Ia mengatakan belum berkordinasi dengan kliennya terkait penetapan tersangka dan kemungkinan adanya penahanan setelah itu.

"Saya akan konfirmasi kepada klien kami terkait masalah hukum yang ada," ujar Sandy Arifin saat dihubungi detikcom, Rabu (30/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sayangnya, Sandy Arifin tidak memberikan secara gamblang mengenai masalah hukum yang sedang dialami oleh Gisella Anastasia.Pasalnya, saat ini, Sandy Arifin sedang berada di luar kota, begitu pula dengan Gisella Anastasia. Gisel tengah berlibur ke sebuah pulau bersama teman-temannya. Hal itu terlihat dari unggahannya di stories Instagram.

"Karena saya sedang di luar kota sampai Tahun Baru," tutup Sandy Arifin.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, polisi menetapkan Gisella Anastasia bersama Michael Yukinobu Defretes, pemeran pria dalam video syur itu sebagai tersangka. Hal itu berdasarkan pengakuan kedua belah pihak yang dilengkapi oleh hasil forensik berikut gelar perkara yang ada.

Saat diperiksa, Gisel dan Michael Yukinobu Defretes mengaku video itu direkamnya di sebuah kamar hotel yang berada di Medan, Sumatera Utara. Kejadiannya pun berlangsung pada tahun 2017, ketika Gisel masih berstatus menjadi istri Gading Marten.

(hnh/dar)

Hide Ads