Heboh Foto KTP Ariel Tatum Cantik Banget, Netizen Heran

Heboh Foto KTP Ariel Tatum Cantik Banget, Netizen Heran

Tim detikcom - detikHot
Rabu, 18 Nov 2020 13:24 WIB
gaya ariel tatum
Ariel Tatum Foto: Instagram
Jakarta -

Sudah bukan rahasia lagi jika Ariel Tatum punya paras cantik. Bahkan banyak penggemarnya yang selalu memuji dirinya hingga iri dengan kecantikannya.

Ternyata paras cantik itu tidak cuma ada di foto-fotonya di Instagram. Kecantikan itu juga terlihat di foto Kartu Tanda Penduduk (KTP) miliknya.

Awalnya, pemilik nama asli Steffhanie Michelle Gabriella Tatum tersebut ingin memamerkan KTP miliknya. Ia menutup bagian identitas dan tanda tangan menyisakan foto di KTP saja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebenarnya, momenitu ia unggah untuk mengeluhkan kartu identitasnya yang mengelupas di bagian foto.

"Masa ngelupas. Gimana ya?" tanya Ariel Tatum di sebuah stories.

ADVERTISEMENT

Unggahan itu kemudian diunggah ulang oleh sebuah akun gosip. Alhasil banyak netizen yang kemudian malah fokus dengan wajah cantik Ariel Tatum di foto tersebut.

"Bisa gitu ya foto KTP nya," komentar netizen diikuti emoji menangis.

"Foto KTP gue kayak buronan negara," ujar netizen lainnya.

"Foto KTP ku jelek, seumur hidup pula," timpal warganet.

KTP Ariel TatumKTP Ariel Tatum Foto: KTP Ariel Tatum

Ariel Tatum memang sudah lama tidak hadir di sebuah tayangan layar kaca dan layar lebar. Hal itu membuat banyak penggemarnya hanya bisa melihat update dari idolanya tersebut melalui media sosial.

Namun sayangnya ada beberapa kabar dari Ariel Tatum yang ternyata tidak benar. Salah satu dari kabar yang sempat beredar itu adalah informasi dirinya dilamar seorang pengusaha batu bara.

Namun kabar tersebut kemudian dibantahnya. Ia mengaku informasi itu keliru.

Ariel Tatum mengaku saat ini dirinya masih jomlo. Ia juga menegaskan tidak sedang menjalin kasih dengan siapapun.

"Aku tidak kencan dengan siapapun. Tolong berhenti menyebarkan berita palsu dan hoaks tentangku. Terima kasih," tulis Ariel Tatum dalam bahasa Inggris di Instagram.

(dar/dar)

Hide Ads