Nicole Scherzinger sukses membuat dunia maya heboh dengan unggahan foto selfienya baru-baru ini. Personel The Pussycat Dolls itu mengunggah foto dirinya di mana ia tampak begitu cantik menawan.
Penyanyi berusia 42 tahun itu tampil dengan rambut hitam bergelombangnya dan kulit tanning yang membuat penampilannya kian sempurna. Beberapa netizen pun menyebutkan jika Nicole tampak lebih muda.
"Kau tak menua sama sekali. Bagaimana bisa, kau benar-benar menawan!" tulis salah seorang netizen.
"Nicole kau terlihat 15 tahun lebih muda di sini. Kau benar-benar cantik," tulis lainnya.
Tak hanya itu, beberapa juga menjuluki Nicole Scherzinger sebagai seorang dewi kecantikan.
"Kau sangat bercahaya! Sangat cantik seperti biasanya," tulis netizen.
Dalam sebuah wawancara, Nicole Scherzinger mengaku jika dirinya tak terbiasa tampil seksi seperti halnya yang dilihat publik. Seksi jadi sebuah tantangan untuknya di awal karier bagi wanita yang merupakan cucu dari seorang Uskup Katolik.
Kini imej seksi melekat erat pada dirinya. Nicole Scherzinger pun tampaknya sudah lebih bisa mengatasi tantangannya tersebut.
"Sulit buatku (tampil seksi). Jika kau perhatikan, aku selalu tampil dengan celana panjang di setiap acara," tuturnya pada DailyMail.
Selain itu, Nicole Scherzinger juga jadi perbincangan setelah kerap membagikan foto-foto liburannya di Malibu bersama sang kekasih, Thom Evans. Keduanya tampak sangat mesra dan romantis pada beberapa foto dan video yang diunggahnya.
Bahkan pengakuan salah seorang saksi mata di sana mengatakan jika Nicole dan Evans tak pernah berhenti berciuman.
"Tak masalah siapa yang melihatnya, mereka tak berhenti berciuman. Thom Evans selalu ada di sebelah Nicole, keduanya benar-benar kasmaran," tutur salah seorang sumber pada The Sun.
Kisah cinta antara Nicole dan Thom Evans bermula saat mantan atlet rugbi tersebut menjadi kontestan di X-Factor: Celebrity pada 2019. Nicole yang duduk sebagai juri pun langsung jatuh hati pada pandangan pertama.
Thom Evans pun terang-terangan memuji Nicole Scherzinger.
"Siapa yang tak mau berkencan dengan Nicole? Ia sangat menawan," pungkasnya.
Simak Video "Ibu Negara AS yang Minta BLACKPINK-Lady Gaga Tampil"
[Gambas:Video 20detik]
(ass/nu2)