Tissa Biani menggeluti dunia entertaiment sejak masih berusia 6 tahun. Hal itu berawal dari kecintaannya terhadap film.
Semasa kecil, Tissa Biani mengaku sangat mengidolakan Yuki Kato. Karena itulah ia ingin terjun menjadi seorang artis.
"Aku suka banget nonton film, nonton sinetron, punya impian juga pengin jadi artis siapa gitu. Dulu aku idolanya Kak Yuki Kato, pengin jadi artis kayak Kak Yuki Kato," ujar Tissa Biani kepada detikcom, saat ditemui di kawasan Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seiring berjalannya waktu, karier Tissa Biani mulai naik saat dirinya berusia 8 tahun. Kala itu, ia bertemu dengan aktor senior Deddy Mizwar.
"Aku kalau ditanya mulai karier itu dari usia 6 tahun, itu juga pertama kali aku masuk sinetron dulu 30 episode series. Terus habis itu iklan, terus akhirnya yang benar-benar jodoh banget yang bisa dibilang bawa aku jalan ke sini itu di PH-nya Om Deddy Mizwar. Jadi aku ketemu manajer aku di sana, syuting 3 bulan di Padang, terus banyak banget pelajaran tentang dunia entertaiment yang bisa aku ambil di sana. Kalau itu udah umur 8 tahun ketemu Om Deddy," beber Tissa Biani.
"Dan alhamdulillah dapat kesempatan itu dan nggak pernah aku sangka-sangka juga. Makanya aku langsung ambil keputusan, 'yok kita jalanin ma, pengin aku jadi artis' waktu itu. Dan seiring berjalannya waktu gue sadar dan nyaman di dalam lingkungan ini dan di bidang ini," lanjutnya.
Tissa Biani mulai belajar bagaimana caranya berakting. Ia pun berkomitmen untuk menjadi seorang aktris profesional dan membangun kariernya di dunia hiburan.
Bagi Tissa Biani, belajar akting tak akan bisa ditempuh dalam satu atau sua tahun. Bertahun-tahun sejak akting pertamanya, ia mengaku masih dan akan terus-menerus belajar.
"Pastinya, bahkan sampai sekarang juga. Aku rasa ya nggak mandang umur sih untuk proses casting, biasanya reading dulu atau diarahin dulu. Itu nggak mandang umur. Dan aku sempat mengalami kegagalan pada saat casting juga sempat," katanya.
"Tapi aku rasa itu adalah proses. Aku dikasih tahu sama orang tua aku kalau mau jadi sukses ya nggak langsung berhasil itu ada prosesnya dan aku ngalamin semua dimarah-marahin casting dan itu semua apa pun itu aku alamin dan jadiin pengalaman pada saat masa-masa dewasa. Yang pastinya ada arahan-arahan juga sih," tutup Tissa Biani.
(hnh/mau)