Ardi Bakrie sempat berseloroh kepada Nia Ramadhani akan mendua. Hal itu terlihat di sebuah video yang beredar di jagat maya.
Lantas apa kata Nia Ramadhani? Awalnya Nia sempat bingung ditanya hal tersebut.
"Nah untuk yang satunya lagi, kan dia bilang gitu ya kalau nggak salah dia dua, nggak cukup satu ya. Tanggapannya apa ya," kata Nia Ramadhani di konferensi pers Kreasi Yayasan Kita di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (24/7/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kayaknya nggak ngerti ya tanggapannya apa, karena misalkan dia mau cari yang kayak gimana sih," lanjutnya.
Namun Nia Ramadhani kembali menegaskan bahwa dirinya sebagai istri harus percaya diri saja. Karena dengan demikian, dia yakin Ardi Bakrie tak akan menduakannya.
"Ya kita menjadi perempuan percaya diri saja gitu kalau menurut aku. Soalnya misalkan jadi seorang istri kayaknya ya sudah percaya diri saja. Nggak usah pikirin perempuan lain, perempuan lain," ungkapnya.
Nia Ramadhani meyakini Ardi Bakrie mau mendua hanya candaan saja. Sebab, ia percaya Ardi tak mudah terayu wanita lain.
"Karena kalau suaminya ngomong it's time to take go. Saat perempuan itu ganggu-gangguin, kalau suaminya nggak mau, nggak bakal terjadi apa-apa kok. Jadi nggak usah repot kayak orang lain ini, ini nggak perlu. Sekarang saat terjadi suami lo mau," pungkasnya.
Nia Ramadhani diketahui sudah menikah selama 10 tahun dengan Ardi Bakrie. Selama menjalani biduk rumah tangga, mereka telah dikaruniai tiga orang anak, yakni Mikhayla Zalindra Bakrie (pada 2012), Mainaka Zanatti Bakrie (2015), dan Magika Zalardi Bakrie (2017).
Nia Ramadhani mengaku menjalani pernikahan luar biasa dengan Ardi Bakrie. Ia sempat mengatakan di awal menikah merupakan hal yang berat untuk memahami satu sama lain. Kini Nia sudah bisa menerima segala kelebihan dan kekurangan Ardi.
(mau/nu2)