Ashanty tiba-tiba menangis. Hal itu dikarenakan sang suami, Anang Hermansyah, mengucapkan keingiannnya terakhir di usianya yang sudah masuk 51 tahun.
Anang Hermansyah sangat sadar dirinya sudah tidak lagi muda. Ia pun selalu berdoa kepada Tuhan agar tetap diberikan umur yang panjang, agar bisa menyelesaikan keingiannya itu. Apa sih keinginan Anang Hermansyah itu?
"Aku tuh kepengin ngelamarin anakku Arsya untuk menikah, gimana rasanya nanti kalau dia mau nikah, aku yang ngelamar perempuannya," tutur Anang Hermansyah dalam Channel YouTube Melaney Ricardo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pernyataan Anang itu langsung membuat Ashanty menangis. Ia mengaku tidak menduga suaminya akan bicara seperti itu.
"Ih kok sedih banget sih," urai Ashaty seraya menyeka air matanya.
Melaney Ricardo yang ada di dekat Anang Hermansyah dan Ashanty mengatakan mengapa hal itu yang diinginkan.
"Kenapa sih kok mau itu? Karena umur sudah 51 ya?" tanya Melaney Ricardo.
"Iya karena aku pengen ngelamarin anak gue yang laki-laki terakhir, gimana caranya gue ngelamarin perempuan itu, ya udah 51 kan," jelas Anang Hermansyah tersenyum.
Anang mengatakan ada kata-kata yang selalu dipegangnya dari dulu. Kata-kata itu didapatkannya dari kedua orang tuanya.
"Dan aku selalu berdoa sama Allah, aku selalu ngomong karena aku diajari orang tuaku 'kalau kamu sudah jadi orang yang menyusahkan, kamu minta segera diambil' itu yang selalu dibilang almarhum ayahku," jelas Anang Hermansyah lagi.
"Iya kemarin kan mama tuh makannya selalu dijaga, beda banget sama kita nggak dijaga," beber Ashanty.
Setelah menikah dengan Ashanty, Anang Hermansyah kembali dikaruniai dua orang anak. Satu anak laki-laki dan satu orang anak perempuan. Kini, keduanya tumbuh sehat dan pintar.
Sebelumnya dengan Krisdayanti, Anang Hermansyah juga sudah memiliki dua orang anak. Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah yang kini tinggal dengan Anang dan Ashanty.
(wes/dar)