Aktris muda Mentari de Marelle mencoba peruntungan tinggal di negeri orang dengan uang seadanya. Ia dibekali uang 5.000 baht (Rp 2,4 juta kurs saat ini) untuk tinggal selama tiga hari di Bangkok, Thailand.
Setibanya di Negeri Gajah Putih, Mentari menerima uang bekalnya dan langsung menuju ke penginapan. Ia lantas diberi tantangan pertama dalam plesirannya di Bangkok. Tantangan tersebut adalah mencoba makanan ekstrim di pinggir jalan Kota Bangkok.
Demi menyelesaikan tantangan, ia harus makan jangkrik, ulat sutra, belalang, hingga kalajengking. Sempat ragu menelan makanan-makanan itu, tapi Mentari berhasil melewati tantangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tantangan hari kedua untuknya, yaitu berjualan buat di Floating Market Bangkok. Ia menjajakan buah jeruk, mangga, dan durian di atas perahu.
"Anda suka buah? Tolongah beli...tolonglah," kata Mentari ke orang-orang di pasar apung.
Perjuangannya berjualan buah membuahkan hasil. Ia menerima 10 persen dari total penjualan, senilai 40 baht. Tantangan kedua sukses dilewati.
Di hari terakhir, Mentari mendapatkan tantangan yang lebih berat. Ia harus menjadi penampil sebagai Drag Queen di salah satu kafe. Setelah berdandan habis-habisan dan mengeluarkan upaya untuk menghibur penonton, ia dapat 400 baht.
Perjalanan Mentari di Bangkok dapat dilihat dalam program Go Local or Go Home di Mola TV. Dalam pelancongannya itu, Mentari juga mengunjungi berbagai tempat ikonik di Bangkok.
Tayangan Go Local or Go Home dan acara lain di Mola TV bisa disaksikan dalam paket langganan Corona Care Mola TV yang dapat diakses dengan cara berdonasi mulai dari Rp 0 hingga Rp 5 juta. Melalui program Corona Care, Mola TV mengajak masyarakat untuk turut peduli membantu pemerintah melawan wabah virus COVID-19 di Indonesia. Nantinya setiap sumbangan tersebut akan digandakan Mola TV dan disalurkan kepada BNPB dan PMI untuk membantu perjuangan melawan wabah virus Corona.
(akn/ega)