"Aku ada enam kerjaan, gagal," kata Melaney Ricardo ditemui di kawasan Pecenongan, Jakarta Utara.
Melaney Ricardo kini lebih ekstra menjaga kesehatan. Pembersih tangan pun selalu dibawa oleh Melaney Ricardo.
"Kalau buat aku, ke mana pun pergi harus jaga kesehatan kayak habis megang uang dan lain-lain jangan lupa pakai hand senitizer. Bahkan selalu ada di dalam mobil. Dan yang paling penting doa ya, aku percaya kita nggak bisa sepenuhnya protect diri kita," kata Melaney.
Saat ini, Melaney tengah mengkhawatirkan sang suami yang sedang pulang kampung ke Australia. Apalagi setelah mendengar Tom Hanks dan istrinya terinfeksi Corona saat sedang berada di Australia.
(pus/mau)