Tak banyak pasangan artis yang bisa mempertahankan pernikahan tanpa gosip selama 11 tahun seperti Bunga Citra Lestari (BCL) dan Ashraf Sinclair. BCL pun mengaku tak bisa hidup tanpa sang suami.
Hal itu pernah disampaikan BCL pada Desember 2019. Kala itu, dia bicara tentang biduk rumah tangganya dengan Ashraf. Di sela kesibukan, keduanya selalu mencari waktu untuk quality time dan bicara dari hati ke hati.
BCL tak memungkiri, pernikahannya pun pernah bermasalah. Tapi, dia dan Ashraf mengutamakan komunikasi untuk menyelesaikan masalah itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku rasa rumah tanggaku sama seperti rumah tangga orang lain. Cuma karena kita berdua public figure jadi disorot sama orang. Kami sama-sama berjuang, kok, seperti layaknya pasangan suami-istri yang lain. Kita juga pasti punya masalah," kata BCL kepada wartawan pada Desember 2019.
![]() |
BCL dan Ashraf memegang prinsip bahwa mereka berdua harus saling jujur terkait keberlanjutan pernikahan. Baginya, pernikahan bisa dipertahankan karena suami dan istri masih mau sama-sama berjuang.
"Selama cinta itu masih ada, selama kita masih mau berkomunikasi dan berjuang bersama. Visi kadang ada yang beda-beda, tapi masih mau disamain nggak? Selama kita masih ingin berjuang satu sama lain, kita masih akan berjuang," ungkap pemeran film 'My Stupid Boss' ini.
Simak Video "Video 5 Tahun Kepergian Ashraf Sinclair, BCL: Bukan Waktu yang Sebentar"
[Gambas:Video 20detik]