Pertanyaan Soal Calon Istri hingga Alasan Sule Nikah Lagi

Round-Up

Pertanyaan Soal Calon Istri hingga Alasan Sule Nikah Lagi

Tim detikcom - detikHot
Jumat, 17 Jan 2020 06:04 WIB
Foto: Sule hadir di tahlilan hari ketujuh meninggalnya Lina. (Foto: Dony Indra Ramadhan)
Jakarta - Sule dikabarkan segera menikah lagi. Jika tidak ada halangan, ia disebut akan menikah lagi pada April 2020.

Tak lama setelah kabar tersebut beredar, pertanyaan soal siapa calon istri hingga alasan sule menikah lagi menjadi perhatian.

Calon istri Sule disebut merupakan seorang pramugari dari maskapai Lion Air. Namun sayang, Dose Hudaya, sebagai pengacara, tidak menjelaskan secara detail siapa perempuan yang akan dipinang kliennya tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sule selama ini diketahui dekat dengan artis muda Naomi Zaskia. Tapi rupanya hal ini terbantahkan.

"Bukan dari kalangan artis," ungkapnya.



Lalu mengenai alasan Sule menikah lagi, Aziz Gagap ikut berkomentar. Aziz menilai memang sudah saatnya Sule menikah lagi. Ia menyebut hal itu wajar agar Sule tak kesepian.

"Karena satu, biar dia (Sule) juga butuh pendamping, biar nggak kesepian, biar ada yang nguruslah," kata Aziz di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.

Aziz turut berbahagia mantan rekannya di Opera Van Java Trans 7 itu akan naik pelaminan lagi.

"Ya pesannya yang terbaik buat Sule, mudah-mudahan dapat jodoh yang memang sayang sama Sule, bisa memahami Sule seperti apa, yang terbaik buat Sule," ujar Aziz.

Sebelumnya, Sule pernah menikah dengan Lina Jubaedah. Namun sayang pernikahan yang dibina selama 21 tahun tersebut harus kandas di meja hijau. Cerai dari Lina, Sule memang dikabarkan dekat dengan beberapa perempuan.



Pertanyaan Soal Calon Istri hingga Alasan Sule Nikah Lagi



(dal/dal)

Hide Ads