Pernah Idap Kanker, Aldi Taher Dinyatakan Sudah Sembuh

Pernah Idap Kanker, Aldi Taher Dinyatakan Sudah Sembuh

Anisa Fitria - detikHot
Rabu, 08 Jan 2020 13:50 WIB
Foto: Perjuangan Aldi Taher Dalam Melawan Kanker. Anisa/detikHOT
Jakarta - Aktor sekaligus musisi, Aldi Taher memang pernah mengidap kanker. Agustus 2016 dirinya divonis dengan kanker kelenjar getah bening stadium 2.

Setelah divonis mengidap kanker, Aldi, langsung mengobati penyakitnya itu. Hingga akhirnya ia sembuh.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau kanker Aldi sudah selesai. Karena tiga tahun lalu, Aldi, sudah dinyatakan sembuh dari kanker," kata Aldi Taher saat ditemui di Trans TV, Jakarta Selatan, Rabu (8/1/2020).

Masa pengobatannya pun sudah rampung. Namun ia harus membersihkan alat yang ditanam saat melakukan kemoterapi.



"Alhamdulillah untuk pengobatan kanker Aldi sudah selesai. Cuma Aldi harus ngebersihin ini saat kemo, namanya port kemo. Ini harus dibersihkan per tiga bulan kalau nggak nanti darahnya mampet," tuturnya.

Saat divonis mengidap kanker kelenjar getah bening, Aldi, sama sekali tidak pernah terlihat drop. Ia pun kerap menjalani pengobatan hingga akhirnya sembuh.


(wes/wes)

Hide Ads