Cara Adaptasi Ginanjar dengan Calon Istri yang Masih ABG

Cara Adaptasi Ginanjar dengan Calon Istri yang Masih ABG

Desi Puspasari - detikHot
Sabtu, 14 Des 2019 14:56 WIB
Foto: Desi Puspasari
Jakarta - Ginanjar '4 Sekawan' bakal menikah dengan Tiara pada 29 Desember 2019. Tiara atau yang akrab disapa Cais itu usianya 32 tahun lebih muda dari Ginanjar.

Tiara adalah gadis yang masih berusia 23 tahun. Sedangkan Ginanjar saat ini menginjak usia 55 tahun. Menjalin hubungan dengan gadis yang sangat jauh lebih muda diakui Ginanjar tidak sulit.

"Calon istri saya sekarang ini 23 tahun," ungkap Ginanjar seraya tertawa kepada detikcom, Sabtu (14/12/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Cara beradaptasinya dengan sifat masing-masing itu. Ya berusaha untuk saling mengerti dan memaklumi sifat masing-masing yang tentu saja sangat dipengaruhi oleh usia masing-masing kan," sambungnya.

Ginanjar yang sudah pernah menikah sebelumnya, berusaha menurunkan sifatnya dari usia yang sebenarnya. Begitu juga dengan Tiara, dikatakan Ginanjar berusaha untuk mengimbanginya.

"Oleh karena itu, secara usia saya harus turunin umur deh untuk mengimbangi Cais yang masih muda itu. Begitu juga Cais, harus naikin umurnya juga itu untuk mengimbangi saya kan. Jadi dua-duanya harus naik turun deh untuk saling mengimbangi," tutur Ginanjar.

Dahulu, mantan istri Ginanjar, Susi Riyanti, juga berusia 21 tahun lebih muda darinya. Berpengalaman dengan ABG, Ginanjar merasa dirinya juga masih ABG.

"Lagipula saya termasuk ABG juga kan. Aku Bernama Ginanjar," ucapnya sambil tertawa.




Cara Adaptasi Ginanjar dengan Calon Istri yang Masih ABG



(pus/mau)

Hide Ads