Namun nyatanya Kim Kardashian harus menjauhkan seluruh alat makeupnya itu dari putrinya, North West.
"North selalu mencoba untuk mendapatkan alat makeup namun ia dilarang keras karena ayahnya (Kanye West) melarangnya makeup hingga ia beranjak remaja," ujar Kim kepada E! News.
Kim pun mengatakan saat memutuskan hal itu terjadi pertengkaran besar antara dirinya dan Kanye. Kim tentunya ingin anaknya itu bisa mengenal makeup sejak dini agar bisa melanjutkan bisnisnya tersebut, namun Kanye memiliki keputusan lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku kira sebagai orang tua kau akan belajar dan mengetahui hal tersebut suatu saat nanti dan kami menyadari jika kami tak ingin ia (North) memakai makeup di usia yang muda namun ia selalu melihat ibunya memakai lipstik dan lip gloss," tambah Kim.
Kim dan Kanye memang kerap bertengkar, namun keduanya selalu kembali mesra dan menyelesaikan masalahnya itu. Dalam sebuah wawancara Kanye menyebut pernikahannya sebagai ikatan paling kuat yang diberikan Tuhan.
"Itu adalah ikatan (yang diberikan) Tuhan untuk bisa memiliki seseorang yang bisa kau panggil, memanggilmu, (seseorang) yang (kau anggap) setara, seseorang yang jadi tempat curhat dan orang yang menemanimu menua bersama dan membesarkan anak," pungkas Kanye di Beats 1's Zane Lowe.
(ass/nu2)