Penganiaya Athalla Naufal Ditemukan, 5 Pelaku Ditangkap

Penganiaya Athalla Naufal Ditemukan, 5 Pelaku Ditangkap

Hanif Hawari - detikHot
Rabu, 23 Okt 2019 22:09 WIB
Athalla Naufal Foto: Hanif Hawari/detikHOT
Jakarta - Penganiaya anak Venna Melinda, Athalla Naufal sudah ditemukan oleh pihak kepolisian. Ternyata totalnya ada 5 orang yang diamankan oleh polisi.

Yaitu 3 orang laki-laki dan 2 orang perempuan. Athalla Naufal yang ditemani oleh ibundanya, Venna Melinda dan sang pengacara Andana Marpaung, langsung melakukan BAP sebagai pelapor selama kurang lebih 4 jam.

"Iya jadi Alhamdulillah. Kejadiannya kan tanggal 9 Oktober dan sekarang tanggal 23 Oktober, kita dapat pemberitahuan dari Polda, Pak Sumali bahwa kelima pelaku sudah bisa diamankan dari kemarin tanggal 22 Oktober," ungkap Venna Melinda kepada wartawan usai di BAP di Direktorat Reserse Kriminal Umum, Polda Metro Jaya, Rabu (23/10/2019).

"Karena kebetulan saya kemarin masih di Bali dan hari ini saya ada waktu untuk mendampingi Athalla bersama mas Aan juga, kuasa hukum kita untuk menjalani BAP ya. Tadi Athalla membuat keterangan secara lengkap, kemudian tadi kita juga bikin penyitaan (barang bukti)," sambungnya.

Athalla Naufal dicecer beberapa pertanyaan oleh penyidik. Beberapa di antaranya seperti peran pelaku hingga apa saja yang dilakukan tersangka kepada dirinya. Dalam kesempatan itu, Athalla Naufal juga dipertemukan dengan lima orang penganiayanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya paling tadi disuruh kasih keterangan jelas aja sih tentang pelaku-pelakunya, tentang peran mereka masing-masing sih. Di sini kan soalnya ada lima orang ya, tapi masalah itu sih sudah selesai semua ya. Lebih jelasnya biar polisi aja yang jelasin," jelas Athalla Naufal.





(hnh/nu2)

Hide Ads