Shock Lamborghininya Terbakar, Raffi Ahmad Berusaha Ikhlas

Shock Lamborghininya Terbakar, Raffi Ahmad Berusaha Ikhlas

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Minggu, 20 Okt 2019 08:24 WIB
Foto: Raffi Ahmad / Ismail
Jakarta - Raffi Ahmad tengah tertimpa musibah. Lamborghini yang dimiliknya terbakar hebat di Sentul, Sabtu (19/10). Hal tersebut langsung menjadi perbincangan hangat.

Sebelumnya, Raffi mengaku shock dengan kejadian itu. Namun dikatakan Raffi, itu semua harus dilewati dengan ikhlas.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya ini benar ya mobil Lambo gue kebakar siang ini dan ini kontennya gue buat malamnya," beber Raffi dalam Channel YouTube miliknya.

"Ya kalau ada musibah gitu ikhlas aja," sambungnya lagi.

Namun Raffi belum mau bicara lebih lanjut mengenai hal tersebut. Ia berjanji akan buka-bukaan nanti bersama Nagita.


(wes/wes)

Hide Ads