Semasa Hidupnya, Michael Jackson Disebut Bermasalah dengan Mental

Semasa Hidupnya, Michael Jackson Disebut Bermasalah dengan Mental

Devy Octafiani - detikHot
Rabu, 16 Okt 2019 09:08 WIB
1.

Semasa Hidupnya, Michael Jackson Disebut Bermasalah dengan Mental

Semasa Hidupnya, Michael Jackson Disebut Bermasalah dengan Mental
Foto: Instagram Sergio Cortes
Jakarta -

Dalam memoarnya, ada satu bagian di mana Elton John membuka kisah hidup sosok Michael Jackson. Semasa hidupnya, Michael Jackson merupakan teman Elton John di luar karier mereka sebagai musisi.

Elton mengungkapkan dirinya mengenal Jackson sejak bintang pop itu berusia 13 tahun. Perubahan pun dirasakan Elton ketika Jackson semakin beranjak dewasa.


Ia menyebut ketimbang di usia mudanya, Jackson mulai banyak menutup diri saat ia makin dewasa.

Dia anak paling manis yang bisa kau bayangkan. Tetapi pada titik tertentu di tahun-tahun berikutnya, dia mulai mengasingkan diri dari dunia, dan menjauh dari kenyataan seperti Elvis Presley," ungkap Elton John.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Elton menyebut Michael Jackson mulai rutin mengonsumsi obat-obatan. Elton menganggap orang-orang di sekitar Jackson pula yang memberikan pengaruh tak baik.

"Aku ingat di suatu saat ia tak ingin makan apapun. Di sesi makan malam bersama ia memilih menyingkir. Orang-orang kemudian mencarinya dan menemukan ia bersama asisten rumah tangganya dan putranya yang berusia 11 tahun," kenang Elton.



"Untuk alasan apapun, ia tampak sulit untuk menjalin hubungan dengan orang-orang dewasa," tutur Elton John.

Michael Jackson meninggal pada 2009. Mendiang musisi ini sempat bermasalah dengan kasus pelecehan anak pada 2005.

Hide Ads