Mengenal Zoe Kravitz, Pemeran Catwoman di 'The Batman'

Mengenal Zoe Kravitz, Pemeran Catwoman di 'The Batman'

Lusiana Mustinda - detikHot
Selasa, 15 Okt 2019 19:05 WIB
Zoe Kravitz pemeran Catwoman. Foto: Zoe Kravitz (imdb.)
Jakarta - Zoe Kravitz terpilih memerankan Catwoman di film 'The Batman'. Akan beradu akting dengan Robert Pattinson, ini seputar Zoe Kravitz, anak tiri Jason Momoa.

Di film terbaru besutan Matt Reeves yang akan datang 'The Batman', Zoe Kravitz akan beradu peran dengan Robert Pattinson yang memerankan pahlawan berjubah hitam.


Dirangkum oleh detikHot, berikut hal menarik yang perlu kamu tahu soal Zoe Kravitz, aktris berusia 30 tahun ini:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Anak dari Lisa Bonet dan Lenny Kravitz

Zoe Kravitz merupakan anak pertama dari aktris senior Lisa Bonet dan Lenny Kravitz. Nama sang ibu dari Zoe ini terkenal lewat sitkom 'The Cosby Show' pada tahun 1984 sampai dengan 1992.

Selain itu, Lisa Bonet juga pernah tampil dalam spinoff sitkom tersebut dengan judul 'A Different World' di musim pertamanya yang tayang pada tahun 1987-1988. Bonet juga pernah bermain dalam sejumlah film berjudul 'Final Combination', 'Biker Boys' hingga 'High Fidelity'.

Sedangkan ayah Zoe, Lenny Kravitz ialah penyanyi terkenal di era 80-an. Penyanyi bernama asli Leonard Albert Kravitz ini kerap bergaya retro. Lenny pun pernah memenangkan piala Grammy Award untuk kategori 'Best Male Rock Vocal Performance'.

2. Anak Tiri Jason Momoa

Pasangan Lisa Bonet dan Lenny Kravitz sudah berpisah pada tahun 1993. Di tahun 2005, Lisa Bonet yang merupakan ibu dari Zoe Kravitz ini memutuskan untuk menikah dengan Jason Momoa pada Oktober 2017 dan kini sudah dikaruniai dua orang anak yaitu Lola Iolani dan Nakoa Wolf Manakauapo Namakaeha.

Meski Jason Momoa bukan ayah kandung Zoe Kravitz, namun keduanya saling menyayangi. Lewat akun Instagramnya, Jason Momoa memberikan selamat pada Zoe Kravitz yang mendapatkan peran Catwoman.

"I'm so proud of u zozo bear. On and off screen OHANA. DC WB ohana Lola and Wolfies big sister is CAT WOMAN. Unbelievable so freakin stoked. Your going to have so much fun Aloha P bear," tulis pemain Aquaman tersebut pada Selasa (15/10/2019).

Zoe memang memanggil Jason dengan sebutan 'papa bear' dan Jason memanggil Zoe dengan sebutan 'Zozo bear'.

Zoe Kravitz bersama ayah dan ibunya.Zoe Kravitz bersama ayah dan ibunya. Foto: Getty Images


3. Zoe Kraviz Berpengalaman di Banyak Film

Sejak tahun 2007 ternyata Zoe Kravitz sudah pernah membintangi beberapa film yakni 'No Reservations'. Setelah itu ia bermain di film 'The Brave One'. 'Assassination of a High School President' hingga 'Beware the Gonzo'.

Namanya semakin dikenal publik setelah berperan di film 'X-Men: First Class', 'Divergent', dan juga 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwarld'.

4. Bukan Pertama Kalinya Jadi Catwoman

Bintang film multitalenta yang satu ini ternyata bukan pertama kalinya berperan jadi Catwoman. Dikutip dalam Hollywood Life, Zoe pernah jadi pengisi suara Catwoman di film animasi berjudul 'The Lego Batman Move'.

5. Mantan Ezra Miller

Zoe Kravitz pernah berpacaran dengan aktor Ezra Miller yang merupakan lain mainnya dalam film 'Beware teh Gonzo' dan 'Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald".

6. Zoe Kravitz Menikah dengan Karl Glusman

Kemudian Zoe berpacaran dengan Karl Glusman di tahun 2016. Dan pada 2018 keduanya bertunangan di bulan Februari dan menikah di rumah sang ayah Lenny Kravitz di Paris, Prancis pada 29 Juni 2019.

7. Terpilih Jadi Pemeran Catwoman

Dalam pemilihan peran Catwoman, sebenarnya ada beberapa kandidat yang ditawarkan. Diantaranya ada Zazie Beetz, Eiza Gonzalez hingga Alicia Vikander sebelum diputuskan Zoe Kravitz yang memegang peran tersebut.

Sudah resmi jadi pemeran Catwoman, film 'The Batman' dijadwalkan akan rilis pada 25 Juni 2021.






(lus/erd)

Hide Ads