Merasa terpukul, Jefri Nichol nangis terisak. Ia menyesal telah menggunakan ganja.
"Mohon maaf pastinya udah ngecewain mereka dengan kebodohan saya dan semoga tetap bisa memberi dukungan kepada saya," ungkap Jefri Nichol sambil menangis di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (25/7/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Ngeganja, Jefri Nichol Akui Banyak Pikiran |
Jefri Nichol juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya sejauh ini. Pemain film 'Dear Nathan' itu menyebut keluarga dan fans lah pihak yang membuatnya tegar menghadapi kasus narkoba tersebut.
"Saya terima kasih banget buat yang udah ngasih dukungan. Sangat berterima kasih buat semua pihak, buat tim Bu Vivick, Bu Vivick, keluarga saya, rekan-rekan wartawan makasih semuanya udah membantu saya sadar. Makasih," sambungnya lagi.
Video: Isak Tangis Jefri Nichol saat Minta Maaf Sudah Pakai Narkoba
"(Pihak yang membuat tegar) Keluarga saya sama fans, sama orang-orang yang tersayang saya," sambungnya lagi.
Seperti diketahui, Jefri Nichol diciduk Polres Metro Jakarta Selatan di kediamannya pukul 22.30 WIB. Polisi menemukan barang bukti berupa ganja seberat 6,01 gram. (hnh/kmb)