Foto Bareng, Gading Didoakan Berjodoh dengan Anak Susi Pudjiastuti

Foto Bareng, Gading Didoakan Berjodoh dengan Anak Susi Pudjiastuti

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Rabu, 24 Jul 2019 12:40 WIB
Foto: Istimewa/Noel.
Jakarta - Gading Marten terlihat hadir dalam perayaan ulang tahun anak Susi Pudjiastuti, Nadine Kaiser. Tak hanya itu, Gading juga menyempatkan foto dengan Nadine Kaiser.

"Have a blessed bday @nadiepascale sehat sukses bahagia terus," tulis Gading Marten dalam postingannya.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Melihat kedekatan itu, Gading langsung mendapatkan banyak doa dari netizen. Banyak netizen yang mendoakan keduanya berjodoh.

"Uhuuk," papar Ussy Sulistiawaty.

[Gambas:Instagram]



"Semoga langgeng smpai pada akhirnya amin....," ungkap akun alb***.



"Kurang hesteg ding. #tolakplastiksekalipakai haha," canda Soleh Solihun.

Kedekatan keduanya ini memang bukan pertama yang terlihat. Beberapa waktu lalu, Gading juga sempat terlihat bersama Nadine Kaiser.

Gading Marten diketahui juga seorang duda. Ia bercerai dari Gisella Anastasia setelah kurang lebih enam tahun menikah.


(wes/mau)

Hide Ads