Kisah hidup Raffi Ahmad dibongkar oleh asistennya. Meski punya banyak uang, sang presenter ternyata memiliki utang yang banyak juga.
Hal tersebut diungkapkan Merry, asisten yang sudah lama bekerja dengan Raffi. Blak-blakan itu terdapat dalam vlog RANS Entertainment.
"Bos Raffi Ahmad uangnya banyak tapi utangnya juga banyak," ujarnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Iya Raffi tuh apa-apa nyicil. Sok kaya saja dia. Rumah nyicil, mobil nyicil, untung istri nggak dicicil tuh," lanjut Merry.
Meski begitu menurut Merry, Raffi bukanlah sosok orang yang gemar belanja. Akan tetapi kalau membutuhkan barang, Raffi Ahmad suka pinjam uang asistennya.
"Bos Raffi jarang belanja. Orang dia nyuruh beli power bank saja nyuruh aku, tapi nggak ngasih duit. Masa pakai duit asisten," beber Merry.
Mendengar hal tersebut, Raffi hanya tertawa. Ia sama sekali tidak marah.
Selain itu, Merry juga mengungkapkan kejelekan Raffi Ahmad. Ia paling kesal kalau bosnya semena-mena terhadapanya.
"Kalau bos Raffi itu orangnya suka nyuruh, nyuruh mulu kerjaannya. Inilah, itulah saya kan tangannya cuma dua," papar Merry.
Video: Ternyata Ini yang Dulu Bikin Tyas Mirasih ''Klepek-klepek'' Sama Raffi Ahmad
Bukan cuma Raffi, Merry juga membuka ke publik soal kebiasaan jelek Nagita Slavina. Nagita disebut orang yang lambat dan hobi belanja.
"Kalau mbak Gigi tuh ya ampun lelet deh dia tuh. Leletnya itu loh nggak ketulungan. Kayak bos Raffi sudah selesai nih nanti aku deh yang dipanggil-panggil. Sama dia tuh suka belanja deh. Belanja mulu ke mal, tapi nggak apa-apa sih aku juga dibelanjain," cerita Merry.