Muzdalifah ternyata memilih untuk tidak banyak bicara menanggapi berita yang muncul dari forum jual beli itu. Mantan istri Nassar itu bahkan tak mau membenarkan atau membantah apakah kabar itu hoax atau benar adanya.
"Aduh saya nggak mau banyak bicara," jawab Muzdalifah saat dihubungi melalui telepon, Senin (27/5/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nggak, nggak, nggak," tambahnya.
Istri Fadel Islami itu berujar dirinya cuma mau diam. Dia tak mau banyak bicara.
![]() |
"Nggak tahu yah (hoax atau bukan) aku mau diam. Lagi mau ngaji, lagi mau ngaji," tutupnya mengakhiri pembicaraan.
Dalam akun Facebook yang kini fotonya sudah tersebar di akun gosip rumah di kawasan Tangerang itu dihargai mulai dari Rp 30 miliar sampai Rp 32 miliar.