Beri Santunan 1.000 Anak Yatim, Nassar Didoakan Nikah Lagi

Beri Santunan 1.000 Anak Yatim, Nassar Didoakan Nikah Lagi

Desi Puspasari - detikHot
Senin, 27 Mei 2019 10:36 WIB
Foto: Desi/detikHOT
Jakarta - Karier Nassar sebagai penyanyi dangdut makin moncer. Sempat terpuruk setelah cerai dari Muzdalifah, kini Nassar bisa membuktikan kesuksesannya.

Bentuk rasa syukurnya, Nassar memilih untuk meluangkan waktu dan berbagi dengan anak yatim. Bertempat di Hotel Sahira, Jalan Ahmad Yani, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (26/5/2019) malam, setidaknya ada 1.000 anak yatim yang dia berikan santunan.

"Alhamdulillah sampai hari ini saya bisa bantu, bukan acara saya sih ini acara Abah, saya cuma backup aja. Alhamdulillah tiap tahun bisa berbagi dan sedikit demi sedikit bertambah. Kira-kira sampai seribu ya undangannya. Aku sih yang penting sebanyak-banyaknya selagi ada," ungkap Nassar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Wajah Nassar memang hampir setiap hari muncul di televisi sebagai juri ajang pencarian penyanyi dangdut. Selalu disibukkan dengan pekerjaan, Nassar sebisa mungkin meluangkan waktunya untuk melakukan banyak hal dengan keluarganya.

Berbagi di bulan Ramadhan menurut Nassar bisa menjadi pelajaran untuk dirinya bisa bersyukur. Meski sedikit, Tuhan pasti akan memberikan imbalan yang lebih.

"Buat aku ini adalah ajakan juga untuk siapa pun orang yang mampu diberikan rezeki, kalau kita dikasih sedikit mau berbagi ya kita akan dikasih lagi. Kalau sedikit aja kita akan merasa kurang akan sulit," ungkapnya.



"Abah kalau bikin cara ini deg-degan terus takut kurang, tapi hari ini lebih sukses. Memang saya sebelum Nassar ada di tv Abah sering bikin gini. Ini dibantu Nassar aja. Kita kasih contoh aja kalau ada orang kaya bisa seperti kita," sambung sang ayah.

Melihat kesuksesan sang anak, sebagai orangtua, sang ayah berharap Nassar cepat mendapatkan jodoh.

"Kalau bisa akhir tahun ini ujung tahun ini bertemu istri yang soleha," doa sang ayah untuk Nassar.

(pus/doc)

Hide Ads