Jawaban Kaesang Soal Kemungkinan Nyapres 2024 dan Kapan Lulus

Berita Terpopuler

Jawaban Kaesang Soal Kemungkinan Nyapres 2024 dan Kapan Lulus

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Minggu, 26 Mei 2019 07:36 WIB
Kaesang Pangarep Foto: Instagram/@kaesangp
Jakarta - Pada Sabtu (25//5) kemarin, kabar seputar Kaesang Pangarep menjadi salah satu berita terpopuler. Hal itu karena ia menjawab pertanyaan soal nyapres dan lulus dari kuliahnya.

Beragam pertanyaan netizen ditujukan kepada putra bungsu Jokowi itu. Salah satunya pertanyaan menggelitik untuk mengikuti jejak sang ayah menjadi presiden.

Salah seorang netizen menanyakan kesiapan Kaesang untuk maju di Pilpres 2024 mendatang. Bahkan dukungan sudah diberikan kepada putra Jokowi itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mas, udh buat persiapan buat jadi capres tahun 2024?? Gue dukung Lo deh," tanya netizen, dilihat detikHOT.




Kaesang menjawab usianya belum mencukupi untuk maju sebagai calon presiden. Lalu kemudian dia nge-tweet kembali dengan nada 'nge-gas' berhurufkan kapital.

"Belom cukup umur saya, kalo Walikota saya sudah cukup umur," kata Kaesang.

"TAPI SAYA SUDAH JADI PRESIDEN PERUSAHAAN PISANG DAN KOPI," lanjut cuitannya.

Video: Jawaban ''Ngegas'' Kaesang saat Didukung Jadi Capres 2024

[Gambas:Video 20detik]



Selain itu, ada juga pertanyaan soal kapan lulus dari netizen lainnya. Pertanyaan itu salah satunya dilontarkan oleh entrepreneur Billy Boen di Twitter.

"Kok ngga lulus2?" tanya Billy Boen.

"SAYA KAN MASUK KE KULIAHNYA SUSAH, SAYANG KALO LULUS CEPET," jawab Kaesang.

(dar/dar)

Hide Ads