Bersahaja dan Murah Senyum, Sosok Ustaz Arifin Ilham Sulit Tergantikan

Bersahaja dan Murah Senyum, Sosok Ustaz Arifin Ilham Sulit Tergantikan

Mauludi Rismoyo - detikHot
Kamis, 23 Mei 2019 07:25 WIB
Foto: Ustaz Arifin Ilham (Instagram)
Jakarta - Kepergian Ustaz Arifin Ilham begitu disesali oleh para ulama lain, salah satunya Dede Ilham. Menurutnya, Arifin Ilham sosok makhluk terbaik sebagai pembimbing umat.

"Engkau panggil makhluk terbaik, pembimbing umat, pendekat kepadamu. Hari ini kau panggil di antara makhluk hambamu terbaik," ujarnya saat ditemui di Masjid Az Zikra, Sentul, Bogor, Kamis (23/5/2019).

Dede Ilham menilai sulit mencari sosok seperti Ustaz Arifin Ilham. Sebab, dia menyebut Arifin sebagai pria yang bersahaja.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sungguh sulit kami mencari sosok bersahaja, murah senyum," tuturnya.


Dede Ilham berharap Ustaz Arifin Ilham dimasukkan ke dalam surga Tuhan. Arifin saat ini masih di Malaysia.

Arifin Ilham meninggal di rumah sakit di Malaysia akibat kanker kelenjar getah bening. Dia mengembuskan napas terakhir di usia 49 tahun.



Tonton video 'Pesan Ustaz Arifin Ilham sebelum Wafat':

[Gambas:Video 20detik]

(mau/doc)

Hide Ads