Tasya Kamila dan Randy Bahtiar Ikut Kelas Merawat Bayi

Tasya Kamila dan Randy Bahtiar Ikut Kelas Merawat Bayi

Pingkan Anggraini - detikHot
Jumat, 17 Mei 2019 03:44 WIB
Foto: Ismail/detikHOT
Jakarta - Kabar gembira datang dari mantan penyanyi cilik, Tasya Kamila dan suaminya Randy Bahtiar yang telah resmi menjadi orangtua dari bayi laki-lakinya yang lahir beberapa waktu lalu.

Sebelum akhirnya mereka menjadi orangtua, Tasya dan Randy mengaku pernah mengikuti kelas merawat bayi sebagai bentuk persiapan mereka.

Ternyata hal ini sangat berguna ketika saat ini mereka telah memiliki buah hati meskipun masih banyak hal yang perlu ia tambahkan.

"Iya kita udah ikutan kelas, awalnya disiapkan untuk lahiran normal, jadi kayak dapat kelas hypnobrithing (tes), kelas merawat bayi, menyusui," jawab Tasya saat ditemui di RSIA Brawijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (16/5/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi tetep aja semua yang di kelas itu buat pegangan kita aja, tapi realitanya pasti kita tetep belajar. Aku menyusui juga masih susah, masih ada tantangannya, semuanya dilewati dengan ikhlas," jelasnya.

Tasya juga menyebutkan bahwa suaminya, Randy Bahtiar kini sudah berani menggendong buah hatinya yang lahir secara caesar pada 13 Mei 2019 lalu.

"Randy udah berani gendong hebat banget, kalau bisa dia susuin dia yang susuin," tutup Tasya sambil bergurau.


(nu2/nu2)

Hide Ads