Dalam wawancara melalui telepon, Kamis (25/4/2019), Jane terlihat sangat kecewa dengan Bibi yang menurutnya salah dalam mengambil sikap.
"Ya saya sih udah feeling ya maksudnya saya sempet bilang sama Eca gitu maksudnya kamu kalo punya pasangan setidaknya yang bisa menggiring kamu ke kebaikan gitu, yang memberikan kebaikan. Mempengaruhi kamu dengan kebaikan gitu," ujar Jane.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski ada dugaan pihak orangtua Bibi yang mengumumkan kandasnya hubungan mereka, Jane tetap kecewa dengan bagaimana Bibi mengambil sikap.
"Nah itu nggak tau ya. Cuma maksudnya ya kalo orangtua juga pastikan punya pemikiran sendiri. Setidaknya kalo memang layak dipertahankan ya Bibinya juga pasti bakal mempertahankan. Secara yang kita lihatkan dari awal Bibi itu nggak pernah yang namanya dateng kesana untuk jengukin Vanessa," pungkas Jane Shalimar.