Sunan mengatakan, dirinya kerap mengawasi aktivitas Salma. Dia membuat jam malam bagi Salma.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Video: Sewa Bodyguard, Sunan Kalijaga Pantau Salmafina Diam-diam
Soal sewa bodyguard itu rupanya tidak diketahui oleh Salma. Sunan menyebut Salma tidak akan suka apabila dirinya diawasi oleh bodyguard.
"Saya memang menyiapkan orang-orang untuk menjaga dia. Ketika dia di luar rumah, di luar dari pengawasan saya. Saya titipkan sama Allah sama Tuhan lalu saya juga ada beberapa orang mungkin tanpa dia sadari, dia juga nggak tahu," ungkapnya.
"Karena saya tau anak ini sangat risih. Nggak usah bodyguard yang melekat lah, pakai supir aja suruh antar jemput dia risih, kadang dia naik ojek online langsung jalan. Ini anak mandiri sekali, nggak senanglah kalau diikuti dijaga atau dikawal," imbuh Sunan.
(wes/nkn)