Hal tersebut dibantah oleh Maia. Istri Irwan Mussry itu mengatakan bahwa setiap kata bijak yang ia unggah tersebut agar menjadi motivasi bagi orang yang membacanya.
Di sisi lain, wanita 43 tahun ini mengaku sudah move on dari masa lalunya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Itu kan netizen. Padahal omongan itu bukan untuk masa lalu. Sama sekali aku tidak pernah memikirkan masa lalu, dan itu buat aku, ngapain sih ngelihatin spion terus? Kan capek, gitu loh," ujar Maia saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (21/2/2019) malam.
Ternyata banyak yang berspekulasi bahwa Maia belum beralih dari kisah masa lalunya. Ia pun mengatakan bahwa selama ini netizen salah kaprah.
"Itu mungkin netizennya sendiri yang belum move on, bukan akunya. Makannya ketika ada komentar misalnya, 'mbak masih terkenang masa lalu 'aku pasti jawab 'move (on) lah, helloow," tambahnya sambil tertawa. (vep/nkn)