Saat hari Valentine lalu, salah satu akun Facebook yang diduga milik ibunda sang musisi mengunggah foto kebersamaan Katy Perry dan Orlando Bloom. Pada foto tersebut, pelantun hits 'California Girls' tersebut tampak menangis sambil berdiri memeluk Orlando di depan karangan bunga besar berbentuk hati.
Katy Perry tampak mengenakan gaun berwarna merah. Sementara Orlando Bloom tampil gagah dengan setelan jas hitam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada foto lainnya, Orlando Bloom dan Katy Perry terlihat berdiri di atas panggung sambil memengan micropone. Sang aktor seperti sedang melakukan pidato di depan para tamu undangan.
Namun hingga kini, masih belum ada konfirmasi apa pun dari pihak Katy Perry dan Orlando Bloom. Keduanya masih memilih bungkam.