Cium Wanita Lain, Choky Andriano Kini Minta Maaf dan Puji Istrinya

Cium Wanita Lain, Choky Andriano Kini Minta Maaf dan Puji Istrinya

Mauludi Rismoyo - detikHot
Jumat, 15 Feb 2019 10:44 WIB
Foto: Instagram Choky Andriano
Jakarta - Choky Andriano sempat membuat heboh karena mesra-mesraan dengan wanita lain bahkan sampai berciuman, padahal ia masih beristri. Usai minta maaf kepada semua orang, kini bintang FTV itu mengunggah foto bersama istrinya, Icha.

Choky menuliskan permintaan maaf kepada Icha atas kesalahan yang diperbuat. Bintang sinetron 'Angling Dharma' itu juga melempar pujian ke istrinya.

"Kamu yg terbaik. Maafin yaa," tulisnya di Instagram, saat dikutip detikHOT, Jumat (15/2/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Choky Andriano pun mengaku ke Icha tak pernah berbuat hal-hal yang lebih negatif kepada wanita lain seperti yang dikira banyak orang.

"Kamu yg terbaik. Aku ga berbuat sejauh apa yg dipikirkan orang," katanya.

Postingan Choky Andriano itu memantik komentar pedas netizen. Dia diingatkan untuk tak lagi berbuat macam-macam karena masih memiliki istri.

"Kurang kurangi ke karaoke mas," komen akun @tiek**24.

"Sudah selingkuh baru minta maaf," timpal @cuant**maya.

Seperti diketahui beredar foto Choky Andriano bermesraan dengan seorang wanita di tempat karaoke. Dia terlihat begitu dekat bahkan sampai mencium wanita tersebut di momen tersebut.


Cium Wanita Lain, Choky Andriano Kini Minta Maaf dan Puji Istrinya
(mau/doc)

Hide Ads