Tessa Kaunang Laser Miss V, Ini Tujuannya

Tessa Kaunang Laser Miss V, Ini Tujuannya

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Jumat, 19 Okt 2018 14:24 WIB
Foto: Ismail/detikHOT
Jakarta - Tessa Kaunang cukup memperhatikan perawatan tubuhnya. Ia pun hari ini menjalani konsultasi untuk laser miss V, Jumat (19/10). Setelah konsultasi, Tessa langsung menjalani treatment itu.

"Karena memang saya pada dasarnya tahu, yang namanya laser V kan harus perawatan area itu kita harus dirawat benar. Saya sebagai pasien mengetahui dan menambah ilmu ketika datang ke klinik ini. Saya pengennya kalau bisa panjang umur, sehat terus supaya anak-anak butuh perawatan saya. Bagian vital dalam hidup kan bagian V. Bagian V tersembunyi, kita nggak tahu, (tahunya) sehat-sehat aja, kalau tidak diperiksa. Ada bagian yang memang harus di cek di bagian dalam. Ada perawatan khusus," kata Tessa Kaunang di JT klinik, Otista, Jakarta Timur.

Tessa Kaunang Putus dari Pacar Pilotnya

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Katanya, selain memanjakan calon suaminya kelak, dengan terapi ini, Tessa Kaunang merasa lebih sehat nantinya.

Tak disangka, Tessa merasa lucu saat menjalani perawatan. Lho kenapa?

"Saya antusias bisa meremajakan vagina dengan laser v. Karena penting banget supaya tahu kondisinya. Selama ini saya ketawa-ketawa, sampai keluar air seni di vagina saya. Ternyata ada hal yang tidak normal. Kalau misalnya wanita atau cewek yang belum menikah, ini bagus untuk masa depan mereka. Saya senang melakukan perawatan yang luar biasa ini. Iyah (keluar) cuma saya biasa aja karena kan sedang ketawa-ketawa," bebernya.

Karena kini Tessa sedang cari jodoh, ia pun merasa laser miss V bisa berguna ke depannya jika mengakhiri masa janda.

"Apa lagi saya mau cari jodoh, lagi penting kan buat saya. Kalau misalkan sudah ngerasa bosan, ternyata memang ada hal yang enggak baik di miss v, yang menutupi rasa napsu kita ke cowok. Iya lah (mempersiapkan) pasti dong. Biar makin puas ke depannya," tukasnya.


Saksikan juga video 'Kriteria Pria Idaman Tessa Kaunang':

[Gambas:Video 20detik]

(fbr/kmb)

Hide Ads