Saat mendengar Reza Bukan ditangkap, Farid Aja merasa ada yang kurang dari diieiinya. Ditambah lagi, setelah lebih dari belasan tahun ini ia kerap bekerja bersama Reza.
"Secara kehidupan saya hampir 20 tahun bersama Reza, dan sekarang salah satu kaki saya nggak ada. Saat sempat ambil keputusan yaudah lah saya tidak akan berhenti (bekerja) menunggu sampai Reza selesai," ujar Farid saat ditemui di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (13/8).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada awalnya, Farid sempat ingin menunggu Reza selesai dari masa hukumannya lalu kembali bekerja sama lagi. Namun, peresenter sekaligus komedian ini kemudian sadar bahwa ia harus bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarganya.
"Tapi ternyata hidup saya harus berlanjut. Saya punya anak, saya punya istri yang juga memerlukan biaya. Akhirnya saya mengambil kesimpulan yaudah lah saya solo karir bakal berjuang sendiri, mudah-mudahan Reza bisa mengerti," jelasnya.
Farid pun berharap yang terbaik untuk sahabatnya tersebut dan kembali menghibur dengan gaya khasnya.
"Semoga Reza diberikan jalan yang terbaik dan mudah mudahan segera di rehabilitasi dan bisa kembali menghibur bersama kita semua," tutur Farid.
Tonton juga 'Farid Aja Akan Solo Karier Tanpa Reza Bukan':
(vep/kmb)