Keluar dari Proyek 'Bharat', Priyanka-Nick Jonas Segera Menikah?

Keluar dari Proyek 'Bharat', Priyanka-Nick Jonas Segera Menikah?

Febrina Arifin - detikHot
Jumat, 27 Jul 2018 15:41 WIB
Foto: Priyanka Chopra dan Nick Jonas (Getty Images)
Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari dunia Bollywood. Priyanka Chopra telah memilih untuk keluar dari proyek film 'Bharat' yang seharusnya ia bintangi bersama Salman Khan.

Hal ini mengejutkan karena sebelumnya Priyanka telah mengumumkan bahwa proyek tersebut merupakan proyek film Bollywood perdananya usai beberapa tahun meniti karier di Amerika Serikat.

Berita keluarnya Priyanka dari proyek film tersebut telah disampaikan secara langsung oleh sutradara Ali Abbas Zafar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya, Priyanka Chopra tidak lagi menjadi bagian dari @Bharat_TheFilm dan alasan dibalik hal itu sangatlah spesial. Dia memberitahu kami dalam waktu dekat ini tentang keputusannya dan kami sangat bahagia untuknya. Tim Bharat berharap @priyankachopra bisa dipenuhi dengan cinta dan kebahagiaan selamanya," tulis sang sutradara seperti dikutip dari Indian Express (27/07/2018).

Hal yang menarik adalah sang sutradara menggunakan kata 'Nick of time'. Kata tersebut seperti sebuah kode yang menimbulkan spekulasi bahwa alasan dibalik keluarnya Priyanka adalah karena ia akan segera menikah dengan sang kekasih, Nick Jonas.

Sementara itu seharusnya Priyanka Chopra melakukan comeback Bollywood yang telah lama ditunggu-tunggu oleh para penggemar lewat film 'Bharat' tersebut.

Meski begitu, Priyanka masih menjadi bagian dari proyek film Bollywood lainnya yang berjudul 'The Sky Is Pink'.




Tonton juga video: 'Lihat Kemesraan Nick Jonas dan Priyanka Chopra di India'

[Gambas:Video 20detik]

(dal/dal)

Hide Ads