Ditanya soal Nikah Siri dengan Dipo Latief, Nikita Mirzani Senyum-senyum

Ditanya soal Nikah Siri dengan Dipo Latief, Nikita Mirzani Senyum-senyum

Prih Prawesti Febrian - detikHot
Selasa, 27 Mar 2018 10:55 WIB
Foto: Nikita Mirzani dan Dipo Latief (Instagram)
Jakarta - Uya Kuya sudah mengabarkan Dipo Latief adalah suami Nikita Mirzani. Namun hingga saat ini, Nikita Mirzani belum mau menceritakan secara gamblang mengenai pernikahannya dengan Dipo. Nikah siri nih dengan Dipo?

Saat ditanya mengenai hal tersebut, Nikita Mirzani hanya tersenyum sepanjang acara. Ia pun tidak bicara bagaimana status pernikahannya dengan Dipo, siri atau resmi.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kok lo paham banget sih sama nikah siri, kalau lo gimana nikah siri juga," tanya Uya Kuya dalam acara 'Pagi-pagi Pasti Happy' di Trans TV, Jakarta Selatan, Selasa (27/3/2018).



"Pokoknya kalau nikah siri itu nggak ada harta gono-gini," terang Nikita Mirzani.

Senin (26/3), Nikita Mirzani sempat pingsan saat tengah membawakan acara. Ia pun diisukan mengandung anak dari Dipo Latief.


[Gambas:Video 20detik] (wes/mau)

Hide Ads