Ternyata Putri Marino Sempat Berangan Jadi Pacar Chicco Jerikho saat SMP

Ternyata Putri Marino Sempat Berangan Jadi Pacar Chicco Jerikho saat SMP

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Kamis, 08 Mar 2018 17:04 WIB
Foto: Chicco Jerikho dan Putri Marino (Ismail/detikHOT)
Jakarta - Sebelum dinikahi, ternyata Putri Marino sempat berangan memilik pacar seperti Chicco Jerikho. Saat itu, Putri masih SMP. Hal itu ia ungkapkan saat konfrensi pers mengenai pernikahannya.

"Dia. Ini ada cerita nih, jadi waktu Putri SMP, cerita dong sayang. Kamu aja deh yang cerita," buka Chicco di Gordi HQ, Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Kamis (8/3/2018).

"Jadi waktu aku SMP, aku sering lihat infotainment gitu, terus aku ngelihat Chicco, aku bilang ke mama, kapan ya bisa punya pacar kayak Chicco Jerikho," ucap Putri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Chicco pun baru mengetahui itu usai melamar sang kekasih. Ia pun diceritakan oleh sang mama mertua saat itu. Chicco pun berkelar ada bintang jatuh yang mengabulkan impian Putri.

"Jadi itu gue tahu pas gue ngelamar Putri. Pas ngelamar cerita-cerita sama mamanya. Mungkin pas waktu itu ada bintang jatuh ya," beber Chicco.

"Iya didengar deh doa aku," balas Putri senang.

Di sisi lain, pertama ketemu rupanya keduanya sedang menghadiri sebuah premier film. Saat itu, Chicco yang coba mendekati terlebih dahulu.

"Sudah lama nggak ketemu hampir setahun, terus ada premier film kebetulan. Terus gue datang sama teman, Putri juga. Terus gue lihat Putri nih, tempat duduk sampingnya kosong, padahal dia lagi duduk sama temannya. Temannya belum datang, langsung gue serobot duduk di sebelahnya. Usaha, cari bahan pembicaraan dulu lah," beber Chicco Jerikho.


Chicco pun memperagakan kali pertamanya pendekatan dengan Putri.

"Suka buku ini nggak? Nggak. Suka lagu ini nggak? Nggak. Bagus nggak filmnya? Bagus. Oh oke," ceritanya.

Lambat laun, akhirnya keduanya dapat berkomunikasi dengan baik. Sampai akhirnya kini Chicco dan Putri sudah menjadi sepasang suami-istri.

"Sudah kayak gitu, sudah mulai telepon, terus diajakin jalan susah banget sebenarnya, tapi lama-lama bisa juga. Terus ngobrol, nyambung," pungkas Chicco Jerikho.

Saksikan video 20Detik untuk mengetahui kisah Chicco Jerikho dan Putri Marino di sini:

[Gambas:Video 20detik]

(fbr/mau)

Hide Ads