Ahmad Dhani Jadi Tersangka, Mita 'The Virgin' Kecewa

Ahmad Dhani Jadi Tersangka, Mita 'The Virgin' Kecewa

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Selasa, 05 Des 2017 13:27 WIB
Foto: Mita 'The Virgin' (Gus Mun/detikHOT)
Jakarta - Ahmad Dhani masih jadi tersangka karena kasus cuitannya. Lantas apa kata salah satu artis Republik Cinta Manajemen, Mita 'The Virgin' terkait masalah tersebut?

"Kalau kita karena sebagai anak buah dia, dan kita sudah besar di mas Dhani, agak sedikit kecewa bacanya (pemberitaan soal mas Dhani). Mas Dhani tuh bermusik jenius banget, dan gila-gilaan," ujar Mita usai mengisi acara di 'Pagi-pagi Pasti Happy' di Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (5/12/2017).



"Jadi kalau sampai berhenti bernyanyi tuh kayaknya sayang banget gitu. Apalagi belakangan ini dia banyak kena kasus kan, mendukung aku mudah-mudahan mas Dhani bisa menjaga lisannya apalagi belakangan haternya tambah banyak," beber Mita.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mita juga tak berani menanyakan sampai kapan karier Dhani di belantika musik Tanah Air. Karena menurutnya Dhani dapat mengambil keputusan sendiri.

"Nggak sih, nggak berani. Itu hak mas Dhani, dia sudah bisa jaga diri," pungkas Mita. (fbr/wes)

Hide Ads