Tiba di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), perempuan seksi itu langsung bertemu dengan pengacaranya, Pieter Ell. Wanita itu mengenakan kemeja dan celana panjang cokelat.
"Sekitar 10. Tetapi kebetulan yang baru hadir sekarang adik saya. Atas nama inisial J," tutur Pieter Ell, di SPKT Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita yang masih mahasiswa itu melapor karena merasa dirugikan dengan pencatutan foto di katalog Alexis. Tak jauh berbeda dengan Widuri Agesty, ia pun juga kerap di-bully di kampusnya.
"Saya nggak suka karena saya kena beban psikis jadi nggak bisa ngampus dan bersosialisasi. Keluarga saya tidak terima, teman-teman saya merasa terpojokan. Yang jelas saya nggak bisa merasa bebas," ujar wanita berinisial J itu.
Katalog Alexis sendiri berisi 26 slide, di mana tiap halaman terdapat tiga nama model seksi. Meski begitu, katalog itu ternyata sudah dibantah oleh pihak Hotel Alexis.
Saksikan video Model Lapor Polisi karena Dikaitkan Alexis:
[Gambas:Video 20detik]
Tonton juga video lainnya di 20detik!
(mau/kmb)